Go down
shadow
Advanced

cara menemukan sidik jari Empty cara menemukan sidik jari

shadow
Dalam penyelidikan tindak laku kejahatan, khususnya
kejahatan yang melibatkan kekerasan dengan senjata,
salah satu bahan penyelidikan yang penting untuk
menentukan jatidiri pelaku kejahatan adalah berdasarkan
jejak sidik jari si pelaku yang mungkin membekas
pada alat/senjata yang digunakan atau pada object
lain di TKP.

***
Secara fisik/kimiawi
ada 3 kemungkinan jejak sidik jari:

(1) jejak sidik jari "plastik":
---------------------------
Ini jejak yang bersifat "mekanik", misalnya jika
tangan kita memegang bahan yang sejenis lilin
yang lunak, tekanan mekanik jari-jari kita bisa
meninggalkan jejak sidik jari pada bahan tsb.

jejak semacam ini umumnya mudah dilihat secara
visual

(2) jejak sidik jari "patent":
--------------------------
jejak sidik jari yang membekas pada suatu
permukaan karena adanya zat pewarna (baik
sengaja maupun tidak), seperti: tinta, darah,
dsb. Sama halnya dengan jejak 'plastik', jejak
sidik jari jenis ini bisa langsung dilihat
secara visual.

(3) jejak sidik jari "latent":
--------------------------
jejak sidik jari yang membekas di suatu
permukaan yang tersentuh/terpegang jari
kita, karena jari kita mengeluarkan
zat sekresi (lemak dan keringat), yang
dihasilkan kelenjar keringat.

Zat sekresi ini pada dasarnya adalah larutan
elektrolit/garam bercampur dengan Urea dan
lemak serta senyawa organik lainnya. Jejak
sidik jari jenis ini tidak selalu bisa dilihat
dengan jelas secara visual. Untuk membuatnya
lebih jelas/kontras, digunakan zat kimia yang
akan bereaksi dengan zat sekresi tsb. dan
menghasilkan efek visual yang membuat sidik
jari nampak lebih kontras.

Masalahnya, kalai si penjahat ini lumayan prof, dia
akan berusaha menghapus sidik jarinya, misalnya dilap
dengan kain.

Tetapi baru-baru ini, seorang ilmuwan Inggris, bernama
John Bond (Univ. Lancaster UK, diperbantukan pada
Kantor Kepolisian di kabupaten Northammpton, UK)
menemukan cara untuk menemukan jejak sidik jari
yang sudah di lap seperti itu, setidaknya untuk
kasus-kasus tertentu.

Salah satu "syarat"nya, ini hanya berlaku untuk
sidik jari pada permukaan logam (misalnya pada
selongsong peluru). Gagasan dasarnya sebenarnya
cukup sederhana:

=> cairan keringat/sekresi pada tangan kita,
karena mengandung elektrolit/garam, akan
bisa mengakibatkan korosi pada permukaan
logam. Artinya alur-alur yang menonjol
pada sidik jari kita bisa meninggalkan
alur-alur korosi pada permukaan logam
yang tersentuh. Tentu saja korosi yg ini
tidak akan bisa langsung dilihat dengan
mata telanjang.

=> Untuk membuat bekas-2 korosi karena sidik
jari di atas terlihat, digunakan bahan serbuk
halus berwarna tertentu, mirip dengan tinta
Toner pada mesin fotokopi (dan laser printer?)
juga menggunakan prinsip serupa yang digunakan
pada silinder (printing heat) mesin fotokopi
/laser printer: menggunakan medan/tegangan
listrik.

Gaya elektrostatik akan menarik serbuk "toner"
ini sehingga melekat pada permukaan logam;
nah, kuncinya: serbuk ini akan cenderung
"merekat lebih kuat" pada bagian yang terkena
korosi, atau dengan kata lain pada alur-alur
bekas sidik jari kita, sehingga akan (ada peluang)
untuk terlihat meskipun sebelumnya sudah dilap.

Untuk membangkitkan gaya elektrostatik di atas,
diperlukan tegangan hingga 2500 volt.

***

Tentu saja metode di atas juga memerlukan unsur
"keberuntungan", yaitu jika proses korosi yang
terjadi "cukup kuat" (ini sangat bergantung pada
komposisi "keringat" si penjahat, yang bisa
berbeda dari orang ke orang, dan bisa dipengaruhi
banyak faktor). Tetapi untuk kasus tertentu,
cukup "masuk akal" mengharapkan keberuntungan
semacam ini, karena:

(1) penjahat umumnya memegang senjata (logam)
nya cukup erat: gagang pistol, selongsong
peluru, dan gagang pisau logam

(2) dalam melakukan kejahatan, biasanya pelakunya
dalam keadaan cukup "stress" sehingga kemungkinan
besar berkeringat: kulitnya mengeluarkan zat
sekresi

Juga, kalau penjahatnya emang bener-2 profi, dia akan
menggunakan kaus tangan, kalau sudah begini ya harapannya
tipis untuk mendapatkan sidik jari dalam bentuk apa-pun
NDU
Case Maker

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

NDU
Wah ane pernah tuh waktu ada pameran. Ane kunjungin bagian polisi khususnya kriminal/penyelidikan pembunuhan(ane lupa namanya). Di pratekkan ambil sidik jari.
Hidari Shotaro
Newbie

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

Hidari Shotaro
Terima kasih atas informasinya.
shadow
Advanced

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

shadow
doncryed wrote:Wah ane pernah tuh waktu ada pameran. Ane kunjungin bagian polisi khususnya kriminal/penyelidikan pembunuhan(ane lupa namanya). Di pratekkan ambil sidik jari.

shadow juga pernah ikutan tuh demonya....
masih penasaran uji coba...
klu yang dikaca udah pernah coba...
yang di besi lum pernah....

Hidari Shotaro wrote:Terima kasih atas informasinya.

sama2...
Thumb Up Thumb Up
Master Game
Alumni Administrator

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

Master Game
wah kebetulan besok ada pendidikan dasar intel di sekolah, makasih banyak infone bisa buat tambahan materi nih....
Thumb Up
shadow
Advanced

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

shadow
master game wrote:wah kebetulan besok ada pendidikan dasar intel di sekolah, makasih banyak infone bisa buat tambahan materi nih....
Thumb Up

semoga bermanfaat...
^.^

cara menemukan sidik jari Empty Re: cara menemukan sidik jari

Sponsored content
Kembali Ke Atas
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik